Menu

06 December 2014

Kandungan Nutrisi Dan Manfaat Buah Cermai

Sebagian besar dari Anda mungkin sudah mengenal apa itu buah cermai. Buah yang memiliki bentuk Phyllanthus acidus.
kecil dan rasa masam ini banyak digunakan sebagai asinan. Buah cermai memiliki nama latin yaitu 
Pohonnya relatif kecil hanya mencapai ketinggian 9 m dengan cabang rendah dan renggang. Bahkan sangat mirip dengan pohon blimbing wuluh. Ciri-cirin pohon cermai yaitu memiliki daun tunggal, bundar telur dan memiliki panjang buah sekitar 2-7 cm.
Setiap 100 gram buah cermai mengandung 28 kkal energi, 91.7 g air, 0.7 g protein, 6.4 g karbohidrat, 0.6 g serat kasar, kalsium 5 mg, 23 mg fosfor, 0.4 mg besi, 0.01 mg thiamin, riboflavin 0.05 mg dan 8 mg vitamin C (Anon, 1992). Tidak hanya buahnya saja yang bermanfaat, karena daun cermai juga memiliki kandungan air yang cukup banyak, karbohidrat, saponin, flavonoida, tanin, polifenol, protein, lemak, dan serat.
Sehingga tidak dipungkiri bahwa ada banyak sekali manfaat dari buah cermai, untuk lebih jelasnya dibawah ini ada beberapa manfaat buah cermai, seperti:
Obat untuk Mengatasi Sembelit 
Caranya adalah siapkan biji cermai sekitar 3/4 sendok teh, lalu dicuci dan digulung hingga halus. Kemudian seduh dengan 1/2 air panas. Selagi hangat tambahkan 1 sendok makan madu dan aduk hingga rata lalu diminum sekaligus. Anda dapat meminumnya secara rutin sehari 2 kali.
Cara yang lain untuk mengobati sembelit adalah siapkan daun cermai sebanyak 3 gram, cuci lalu tumbuk hingga halus. Seduh dengan 1/2 gelas menggunakan air panas dan dinginkan. Anda dapat meminumnya dengan ampasnya.
Obat untuk Menyembuhkan Asma
Untuk mengobati asma, caranya adalah dengan mengambil sekitar 6 biji buah ceremai, campurkan dengan bawang merah 2 butir, akar kara (Dolichos lablab) 1/4 genggam dan 8 butir buah lengkeng. Semua bahan dicuci lalu ditumbuk. Rebus semua bahan dan biarkan sampai mendidih dari 2 gelas air bersih hingga tersisa 1 1/2 gelas. Dinginkan dan minum dengan air gula secukupnya.
Obat untuk Menyembuhkan Kanker
Anda dapat menggunakan daun cermai yang masih muda sebanyak 1/4 genggam dicampur dengan daun belimbing 1/3 genggam, bidara upas 1/2 jari, gadung cina 1/2 jari, gula enau 3 jari, dicuci lalu dipotong-potong. Rebus semua bahan menggunakan 3 gelas air hingga tersisa 3/4 bagian saja. Dinginkan lalu saring dan minumlah sehari tiga kali.
Obat untuk Melangsingkan badan
Caranya adalah dengan meminum air rebusan daun cermai. Yang perlu diingat adalah obat ini bekerja sangat kuat, karena itu konsumsilah secara efisien hanya sesekali saja.
Demikian sekilas pengetahui mengenai cermai, semoga dapat bermanfaat untuk Anda.

Sumber : http://www.carahidupsehatalami.info/

2 comments:

  1. wah bagus sekali manfaatnya ya.. tapi klo disini sulit banget carinya ini buah....

    ReplyDelete